RANCANG BANGUN APLIKASI PENDATAAN ADMINISTRASI DAN INVENTORY BARANG PADA TOKO SITI BERBASIS WEBSITE

Authors

  • Ahmad Lubis Ghozali Politeknik Negeri Indramayu Author
  • Kurnia Adi Cahyanto Politeknik Negeri Indramayu Author
  • Nurlaela Khasanah Politeknik Negeri Indramayu Author

Abstract

Toko Siti merupakan sebuah usaha dagang yang bergerak pada bidang penjualan sembilan bahan pokok (sembako). Adapun masalah yang sering dihadapi adalah tidak ada nya informasi stok barang, dan segala pendataan administrasi pada usaha dagang ini masih dilakukan secara manual pada kertas, seperti pendataan barang masuk dan keluar, serta data utang piutang. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membangun aplikasi pendataan administrasi dan inventory barang pada Toko Siti berbasis website yang dapat memberikan informasi stok barang, memudahkan dalam pendataan barang masuk dan keluar serta laporan utang piutang untuk mencegah kehilangan atau kesalahan data karena tercatat secara manual. Perancangan sistem menggunakan Unified Modeling Language (UML) dan dengan metode pengembangan perangkat lunak waterfall. Aplikasi ini admin dapat melakukan pendataan barang masuk, dan kasir dapat melakukan pendataan barang keluar, sehingga dapat menghasilkan informasi persediaan (inventory) barang. Aplikasi ini menyediakan fitur pendataan pembelian dan penjualan dengan 2 (dua) jenis pembayaran yaitu tunai dan kredit. Selain itu terdapat fitur angsuran dan laporan utang piutang sehingga memberikan kemudahan dalam proses pendataan utang piutang.

Downloads

Published

2023-11-04